Header Ads

Salurkan CSR, PT Sisu 2 Bangun Sekolah Dasar di Wilayah Perbatasan Indonesia

SANGGAU - REPORTASE.ID, Koordinator CSR PT. Perusahaan Sepanjang Inti Surya Utama. (SISU) 2,  Antonius Suharna, Jumat (28/07/2017) melalui pesan Whatsapps mengungkapkan, perusahaannya telah membuka sekolah sebagai bentuk CSR perusahaan di bidang pendidikan.

"Ya, kami telah buka sekolah itu di sekitar wilayah jangkauan perusahaan," katanya kepada wartawan Reportase.ID.

Sekolah yang dibuka adalah Sekolah Dasar Tunas Mahanusa di desa Malenggang Kecamatan Sekayam Kabupaten Sanggau Kalimantan Barat. "Ini merupakan wujud nyata PT. Perusahaan Sepanjang Inti Surya Utama. (SISU) 2 ikut serta dalam mencerdaskan generasi muda penerus bangsa khususnya yang berada di wilayah operasional Perusahaan," ulasnya lagi.

Dengan dibukanya sekolah itu, ia berharap dapat memajukan dunia pendidikan di daerah terpencil yang jauh dari perkotaan. "Ada 6 lokal ruang belajar untuk anak Sekolah Dasar (SD) untuk tahun ajaran ini yaitu 2017-2018 sudah dibuka dengan jumlah siswa  22 lebih anak sudah mendaftar dan kita dari pihak Perusahaan juga mempersiapkan armada angkutan ada 2 unit kendaraan untuk anak-anak sekolah siap antar jemput," ungkapnya.

Sementara untuk tenaga pendidik, perusahaannya juga telah menyiapkan tenaga pendidik dan membiayainya sehingga nantinya proses belajar mengajar berjalan dengan baik dan lancar," cetusnya.

Bahkan, ditambahkannya, pihaknya juga berencana membuka jenjang pendidikan lanjutan masa masa yang kan datang. "Seperti SMP juga nanti jika memungkinkan kita akan buka juga. Kita komitlah dengan pendidikan karena pendidikan ini sangat penting terutama untuk penyaluran CSR perusahaan," tegasnya. (zn)

Diberdayakan oleh Blogger.